Selasa, 12 Maret 2013

Manfaat Penting Gendongan Bayi Berbentuk Kantung bagi Para Ibu

Artikel ini terwujud dari sebagian laba yang diperoleh AdoraBabyShop.Com. Terima kasih kepada Tuhan Yang Maha Esa dan para pelanggan setia AdoraBabyShop.Com, sehingga kami bisa memberikan kembali kepada para Bunda/Ayah diseluruh indonesia dalam bentuk ilmu tentang dunia kehamilan dan parenting yang bermanfaat.


Penemuan baru selalu saja merubah cara pengasuhan orang tua namun tidak demikian dengan gendongan bayi berbentuk kantung. Sebenarnya barang ini bukanlah penemuan baru tapi lebih kepada sesuatu yang telah dibawa ke masyarakat barat dari budaya lain yang kemudian lebih disempurnakan. Gendongan kantung bayi banyak digunakan di daerah-daerah dimana wanita dipaksa untuk bekerja di ladang. Tekanan ekonomi membuat para wanita dikondisikan pada keadaan yang memprihatinkan. Mereka dipaksa untuk tetap bekerja meskipun mereka baru saja melahirkan. Di daerah-daerah ini tidak ada yang namanya cuti melahirkan dan anak hanya akan dikategorikan sebagai bayi sampai saatnya dia cukup dewasa untuk mulai bekerja di ladang sama seperti ibunya. Hingga saat ini tiba, bayi akan ditempatkan pada gendongan bayi berbentuk kantung agar ibunya bisa terus melanjutkan pekerjaannya sembari menjaga si kecil di saat yang sama.


Penggunaan gendongan bayi berbentuk kantung ini adalah suatu keharusan bagi orang-orang ini karena tuntutan hidup yang ada. Namun di benua lain utamanya di budaya barat, gendongan ini membawa banyak manfaat. Selempang bayi berbentuk kantung adalah cara yang bagus untuk membawa bayi berkeliling sembari tangan kita bebas bergerak untuk melakukan hal lainnya. Seperti halnya para wanita dari budaya lain yang dipaksa untuk bekerja di ladang, wanita dari barat juga memiliki hal-hal yang harus mereka lakukan meskipun sedang membawa seorang bayi. Gendongan bayi berbentuk kantung memungkinkan kita untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari, mengambil surat atau mencuci tanpa meletakkan bayi. Barang ini memberikan inspirasi agar kita sampai pada tahapan baru kedekatan dengan bayi. Secara otomatis pastinya gendongan bayi berbentuk kantung akan menciptakan hubungan yang akan tetap terjaga selamanya.
Penting Gendongan Bayi Berbentuk Kantung bagi Para Ibu

Hal menakjubkan lainnya tentang gendongan bayi berbentuk kantung adalah perubahan penggunaannya yang sekarang ini justru bisa menjadi item mode. Sekarang ini, para ibu bisa memilih model kantung dengan berbagai ragam gaya dan juga warna. Bahkan para ibu ini akan bisa dengan mudah menemukan gendongan yang akan selaras untuk dipadu padankan dengan busana yang sedang dipakai. Hal inilah yang kemudian menjadi salah satu alasan  mengapa gendongan bayi berbentuk kantung menjadi sangat populer. Pastinya hal ini banyak dipengaruhi oleh para wanita yang mulai nyaman memakainya karena bisa sejalan dengan perkembangan mode yang ada. Kepopuleran gendongan ini juga dipengaruhi oleh harganya yang relatif murah sehingga kita tidak perlu khawatir saat ingin memilih beberapa model dan warna yang berbeda. Pastinya kita akan tetap bisa memilih beberapa warna dan model dari gendongan bayi berbentuk kantung hanya dengan mengeluarkan biaya yang terjangkau.


Si kecil akan berterima kasih kepada kita karena kenyamanan yang kita sediakan melalui penggunaan gendongan bayi berbentuk kantung. Tidak hanya si kecil, para ibu juga bisa mendapatkan tampilan yang lebih modis dengan gendongan bayi ini. Gendongan bayi berbentuk kantung dengan warna yang tepat bahkan bisa membuat baju lama terlihat baru. Penggunaan gendongan ini mengadaptasi cara kangguru membawa bayinya. Metode ini tercipta agar bisa tetap menggendong bayi tanpa harus menggunakan tangan. Selempang kantung adalah solusi yang tepat karena penggunaannya yang aman. Tidak hanya aman, gendongan bayi berbentuk kantung menyediakan tempat yang lembut bagi seorang bayi untuk beristirahat tanpa terganggu oleh suasana sekelilingnya. Keberadaan gendongan ini juga mudah dipindahkan dari peletakan ke satu bagian tubuh ibu ke bagian tubuh lainnya sehingga tidak akan menimbulkan pegal-pegal di hanya satu bagian tubuh.


Gendongan bayi berbentuk kantung ini juga memiliki cukup ruang bagi bayi di dalamnya. Bahkan gendongan ini bisa menampung bayi hingga berat 30 pon.  Suasana di dalam gendongan juga akan memberikan kenyamanan bagi bayi yang baru lahir karena menyerupai kondisi saat masih dalam kandungan. Selempang bayi dengan model kantung ini memberikan fungsi yang sama dengan kantung pada kangguru yang memberikan kehangatan bagi si kecil. Sebagaimana kita ketahui bahwa bayi yang masih kecil sangat rawan terhadap kondisi suhu sekitarnya. Penggunaan gendongan bayi berbentuk kantung ini pastinya bisa membantu kita untuk menjaga kondisi suhu bayi tetap stabil sembari tetap bisa melakukan aktivitas ataupun tugas rumah tangga sehari-hari lainnya. Dengan adanya alat ini kita akan bisa lebih mudah melakukan segala tugas tanpa khawatir karena harus meninggalkan si kecil sendirian.


By Desi Purbi.


follow us at:
http://www.facebook.com/Adorababyshop
http://www.twitter.com/Adorababyshop



Manfaat Penting Gendongan Bayi Berbentuk Kantung bagi Para Ibu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar